"MAMA MIA"



Guru adalah salah satu pahlawan yang mampu membuat kita membuka jendela dunia. Dedikasi dan semangat yang tinggi melambungkan harapan dan impian menjadi mungkin untuk diraih. Bicara tentang guru, banyak sekali guru yang hebat di dunia ini, nama-nama yang besar sering kita dengar dari sekolah-sekolah favorit. Misalkan saja guru SMA 1 Denpasar, yang mampu membuat murid-muridnya menjadi peringkat pertama dalam ujian nasional di indonesia.

Namun saya merasa bahwa hal itu lumrah adanya, sebab buka hal yang dahsyat lagi jika sekolah-sekolah besar yang menduduki peringkat atas indonesia. Saya merasa bahwa guru-guru yang mengajar di sekolah yang notabene dapat dikatakan 'desa'. Karena, mereka mampu mengubah seorang siswa yang awalnya 'no body' menjadi 'somebody'.

Nah, disini saya punya profil guru yang luar biasa, yakni Ibu Sri Sumiyati atau sering disebut 'mama mia' ini. seperti apa profil lengkapnya, ini dia,,,,

Ibu Sri Sumiyati atau Bu 'Mama Mia' adalah seorang guru yang lahir di Boyolali , 45 tahun yang lalu, tepatnya pada tanggal 05 september 1968. Guru yang sangat eksis ini menikah dengan Bapak Heru joko susilo, S.E, dan dikaruniai tiga orag anak, yang pertama adalah Adhitya Wisnu Harjoko yang seudah duduk dibangku kuliah, yang kedua Bagus Bayu Prakoso yang sudah duduk di bangku SMA, dan yang terakhir adalah Nabila Chandra Permata Santi. Dahulu Bu 'Mama Mia' pernah bersekolah di SD N 1 Waten, Simo, Boyolali. Nah menginjak SMP Bu 'Mami' bersekolah di SMP N 1 Simo, Boyolali. Kemudian dilanjutkan di SPG K Widyatama Salatiga dan selanjutnya adalah di IKIP PGRI Semarang. Malang melintang di dunia pendidikan, karir Bu Mami diawalai dari SMA BK 3 Teras, Boyolali. Kemudian di SMA BK 3 Simo, Dan selanjutnya sampai saat ini di Sekolah saya tercinta SMA N 1 Karanggede.
Dituturkan oleh Bu 'Mami' sendiri bahwa SMA N 1 Karanggede adalah salah satu sekolah yang berada di wilayah Boyolali Utara dan merupakan sekolah unggulan yang selalu mengutamakan pelayanan terhadap anak didik dan menanamkan kedisiplina dalam membentuk mental dan karakter anak bangsa negara dan agama.
Saat ditanya bagaimana menjadi seorang wali kelas XI IPA 1 SMA N 1 Karanggede, Bu 'Mami' hanya tersenyum dan langsung mengutarakan perasaanya yang sepertinya sangat senang, dan benar saja Bu 'Mami' senang dan bahagia menjadi wali kelas XI IPA 1, dikarenakan siswanya yang patuh dan rajin belajar sehingga tidak banyak menimbulkan permasalahan pada khususnya di kelas, dan di sekolah pada umumnya.

Kehebatan seorang Bu 'Mami' adalah Dia mampu memotivasi anak didiknya untuk belajar dengan giat, selain itu Dia juga bisa membuat siswa-siswanya sedih jika harus ada jam yang Bu 'Mami' tinggalkan. Keberhasilan seorang guru adalah dia yang mendapat hati dari muridnya, adlah dia yang mampu membuat muridnya nyaman dan senang jika dibimbing olehnya, adalah dia yang mampu membuat muridnya berani mengubah sesuatu yang buruk menjadi sesuatu yang baik olehnya. Dan satu lagi yang terpenting, Guru favorit adalah dia yang mampu menjadi contoh dan teladan bagi semuanya. 

0 comments:

Komentar

Topics :